Selasa, 07 Februari 2012

Komisi III Ramai-ramai Mangkir

*Tak Capai Kuorum, Rapat Batal 
Banjarmasin, BARITO
Agenda rapat dengar pendapat Komisi III DPRD Kalimantan Selatan dengan mitra kerjanya Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kalsel, yang dijadwalkan pada Selasa (7/2), terpaksa
dibatalkan dan dijadwalkan ulang.
Pasalnya, peserta rapat tak mencapai kuorum karena anggota Komisi III banyak yang tidak hadir alias mangkir. Sementara, jajaran BLHD Kalsel datang dengan ‘kekuatan’ lengkap dari pimpinan hingga kasubbid.
Anggota Komisi III  yang berhadir di ruang rapat hanya Sekretaris Rafi'ie Muksin bersama dua anggota, Ibnu Sina dan M Zaini. Sedangkan ketua komisi, wakil ketua komisi serta beberapa anggotanya yang lain tidak terlihat batang hidungnya.
Padahal, agenda rapat itu sudah terjadwalkan. Anehnya, beberapa saat sebelumnya, sejumlah anggota Komisi III  terlihat hadir di ruang paripurna saat pelantikan Rakhmat Nopliardy sebagai anggota DPRD Kalsel pengganti antar waktu (PAW). Namun, setelah paripurna bubar, beberapa anggota Komisi III  hilang entah kemana. Sementara, jajaran BLHD Kalsel hadir tepat waktu di ruang Komisi III.
Batalnya agenda rapat dengar pendapat ini sangat disesalkan sekretaris dan dua anggota Komisi III yang hadir.
Rafi'ie Muksin dengan mimik wajah kecewa mennyampaikan penundaan rapat karena banyak rekan-rekannya tidak hadir. "Penundaan karena beberapa kawan di Komisi III ada kesibukan mendadak, hingga tidak mencapai kuorum. Jadi rapat kita agendakan kembali," ujarnya.
‘’Saya pribadi siap hadir di rapat ini karena telah dijadwalkan. Karena, yang jelas kita sudah rapat membahas agenda ini,’’ ujar politisi PPP itu.
Senada, anggota Komisi III lainnya, M Zaini menyatakab kecewa dengan penundaan rapat dengan BLHD ini. "Aku kecewa dibatalkan karena orang-orang di Komisi III tidak hadir di rapat. Hanya kami bertiga yang hadir," ujar politisi PDIP itu.
Dia juga menyesalkan tidak adanya pelimpahan kewenangan dari pimpinan komisi, sehingga rapat yang sudah terjadwalkan terpaksa tertunda.
Jajaran BLHD yang hadir, adalah Kepala BLHD, Rachmadi Kurdi, didampingi Kabid PK Sutikno, Kabid Was Kamrani H, Sekretaris Suharyono, Kasubbid Teknis Amdal Sulaiman dan Kasubbid Gakkan, A Dadang S.sop

Tidak ada komentar: